Wednesday, 2 October 2013

Kisah Alay yang Dibuat Lucu Tapi Menipu (Memperolok-Olok Agama)

Astaghfirullah, mungkin bagi sebagian orang lucu tapi buat saya itu membuat pilu. Setengah terkejut, setengah cemberut, dahi pun mengerut, sambil merungut dan celetuk “kok ada ya, orang yang anggap itu persoalan main-main?” Sungguh dahsyat kreativitas yang digunakan untuk membuat guyonan tanpa ilmu atau ilmu pas-pasan yang digunakan seenak hatinya, walaupun niat menghibur orang, sengaja atau tidak sengaja, tahu atau tidak tahu, sadar atau tidak sadar, suka tidak suka, mau atau tidak mau, hal seperti ini termasuk ke dalam memperolok-olok agama. Na’udzubillah, innaa lillahi wa innaa ilaihi rooji’un.

Ini ceritanya :

"Alkisah seorang ABG alay mati muda. Kemudian sampai di alam kubur, ABG alay tersebut ditanya oleh seseorang berambut panjang dengan lingkaran di atas kepalanya yang dinisbatkan sebagai malaikat, “Kamu tahu kamu berada di mana sekarang?”

ABG alay tanpa ada sedikit pun rasa takut menjawab “di hatimuuuu…”

Si malaikat terlihat mulai alay tetapi tetap bertanya dengan mengubah senyum sinisnya menjadi senyum datar menahan kesal, “nnngggg…. Siapa Tuhanmu?”

Si ABG alay malah menjawab seolah merayu sang malaikat, “kasih tau nggak yaaa…?!”

Dengan kegirangan dan seolah menertawakan sang malaikat si ABG menjawab “mau tau aja atau mau tau banget!?” ketika sang malaikat bertanya dengan nada amarah, “Siapa nabimu?”.

Dengan tawa terbahak-bahak si ABG alay tetap PD menjawab pertanyaan sang malaikat yang sudah terbakar ubun-ubunnya dan menggelegar amarahnya sehingga menimbulkan aura yang seolah semakin menakutkan akan tetapi si ABG masih ber-alay-alay, “Kamu tahu tidak bahwa kerikil neraka jahannam panasnya 70 X api di dunia????”

Dengan wajah yang dibuat-buat terkejut si ABG alay menjawab lagi dengan semakin bergaya alay, “Terus w harus bilang WOW githu..??”

Kelihatannya sang malaikat sudah kalap dan overload tidak mampu menahan kemarahan yang sangat dan menjengkelkan menghadapi si ABG alay, tanpa bertanya lagi dan langsung menujuk si ABG alay pakai tongkat runcing bermata 3 seperti garpu, “SAYA PASTIKAN KAMU MASUK NERAKA JAHANAM!!!”

Akan tetapi si ABG alay malah semakin tertawa terpingkal-pingkal dan tanpa takut ditodong begitu berkata “Ciyuuus?? Miapah??”

Astaghfirullah…

Seseorang yang mengira anggapannya benar padahal tidak, justru dapat menjerumuskan atau memperdaya orang lain dengan sesuatu yang dianggapnya lucu. Bayangkan saja yang akan timbul setelah beberapa orang menyaksikan gambar bergerak tersebut yang gambarannya sangat bertolak belakang sekali dengan paparan Rasulullah SAW tentang alam kubur, mungkin yang tidak mengetahui hal yang sebenarnya akan membuat ia tidak takut akan siksa alam kubur yang memang nyata untuk manusia yang berdosa pada Tuhannya. Akan membuat seseorang tertipu dengan dunia dan kenikmatannya yang sementara (ini adalah rasukan setan yang paling dahsyat), dan membuat seseorang jauh dari kebenaran akhirat.“Orang-orang munafik itu takut akan diturunkan terhadap mereka sesuatu surat yang menerangkan apa yang tersembunyi di dalam hati mereka. Katakanlah kepada mereka: “Teruskanlah ejekan-ejekanmu (terhadap Allah dan Rasul-Nya)”. Sesungguhnya Allah akan menyatakan apa yang kamu takuti.” (QS. At Taubah: 64).
Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Followers

Networked Blogs

Allah